Danrem 043 Gatam: Mitra Waruwu Mulai Membaik

Danrem 043 Gatam: Mitra Waruwu Mulai Membaik

Mediasenior/Aceh/Sport/PON/08092024

---- Komandan Korem 043 Garuda Hitam, Brigjen TNI Rikas Hidayatullah, dalam kapasitasnya sebagai ketua Kontingen Lampung di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, membezuk atlet Muaythai Lampung Mitra Edi Syah Putra Waruwu yang masih dalam perawatan dokter karena cedera dalam pertarungan Muaythai belum lama ini.

Rikas Hidayatullah bersama isteri, juga bersamaan dengan Ketua Harian KONI Lampung Brigjen (Purn) TNI Amalsyah Tarmizi dan isteri serta Sekretaris KONI Lampung, Budi Darmawan membesuk Mitra yang di kamar perawatan atlet, Minggu 8 September 2024.

Mendapat perhatian dari para petinggi kontingen Lampung, Mitra tampak segar dan mengumbar banyak senyumnya. Para petinggi kontingen Lampung memberi semangat dan rasa bangga, karena Mitra telah berjuang keras untuk Lampung.

"Terlihat saat ini kondisi anak kita Mitra sudah terus membaik. Tadi juga sudah diberikan bantuan untuk pemulihan dan vitamin. Semoga lekas sembuh," kata Rikas Hidayatullah diamini Amalsyah dan Budi Darmawan.

Sebelumnya, Mitra yang turun pada cabor Muaythai mengalami cedera serius saat melawan tuan rumah dan sempat dilarikan ke rumah sakit ini.

“Kita doakan Mitra segera pulih seperti sediakala dan karirnya tidak terganggu secara serius. Ini adalah risiko bagi atlet yang memilih cabang olahraga ekstrim seperti Muaythai ini yang full body contact. Yaa semoga segera kembali bugar dan bisa memberikan yang terbaik untuk Lampung di masa yang akan datang,” ungkap Amalsyah Tarmizi. (tim)

Berikan Komentar