Pencak Silat Tempatkan 9 nomor ke Semifinal dan Perempat final POPNas XVI

Pencak Silat Tempatkan 9 nomor ke Semifinal dan Perempat final POPNas XVI

Mediasenior/Palembang/Popnas/29082023

----- Cabang olahraga Pencak Silat Lampung menempatkan 9 wakilnya ke babak berikutnya setelah dalam perjuangan pada Selasa 29 Agustus 2023 menang atas lawan-lawannya di arena pertandingan di Aula Dekranasda Palembang.

Salah satu pelatih Pencak Silat POPNas Lampung Andre mengatakan bahwa anak-anak Lampung hari ini sangat baik tampil di arena, sehingga baik yang turun di Seni maupun Laga berhasil melaju ke babak berikutnya.

“Yaa anak-anak cukup baik dalam laga hari ini. Semoga ini berlanjut untuk babak berikutnya, dan yang laiun akan termotivasi juga lebih baik,” katanya usai laga terakhir atas nama Sukma di kelas C putri yang mampu masuk ke babak semifinal dengan kemenangan telak 27-11 atas Pesilat dari Kalimantan.

Ada 8 nomor lain yang masuk ke perempat final diantaranya Kategori Seni beregu putra, Beregu putri, dan Tunggal putra. Kemudian kategori laga kelas E putra Johan Pratama, kelas F putra Elvin Kurniawan, kelas G putri Indah, kelas F putri Rafika, kelas H putri atas nama Utami dan kelas G putra atas nama Antonius.

Hari ini, Rabu 30 Agustus 2023, beberapa partai perempat final juga akan digelar. Lampung yang menempatkan pesilatnya di beberapa nomor, antara lain di perempat final tunggal putra pesilat Lampung Zoland Ryo Febriano akan berhadapan dengan Rahmana Rifqi dari Jawa Timur.

Perempat final beregu putra Lampung yang terdiri dari Rayhan Rafiansyah Saputra, Afgan Rachmat Sjarief, Fitito Abdanu akan berhadapan dengan tuan rumah Sumatera Selatan Yudo Prasetyo D, Salman Alfarizi, dan M. Rado Anggara Putra.

Kemudian beregu putri Lampung Najla Nabila, Zifara Aira Putri, Azzahra Khairunnisa akan berhadapan dengan Riza Bukti Cahaya, Ajeng Septiana, Shalu Aulia Wasabrina dari Jawa Timur.

Sementara di kelas F putra, pesilat Lampung Elvin Kurniawan berhadapan dengan Abbel Ubaedillah Hakam dari Jawa Tengah. Dan kelas F putri, Rafika Mellyndasari dari Lampung akan bertanding melawan Sifana Anisah dari Jawa Barat. (don)

Berikan Komentar